Belakangan tentunya ga jarang kita liat iklan - iklan yang berhubungan dengan google. Juga rasanya dah ga asing lagi di telinga teman - teman kalau saya menyebutkan sebuah kata: "Google Chrome". Ya, Google Chrome, yang merupakan sebuah web browser keluaran product dari si Mbah Google. Pemakaian cukup mudah, dan juga mendukung browsing relatif cepat (bukan maksud untuk iklan lho). :)
Well, pada hari Jumat lalu, si Mbah telah merilis Extention (add-on) Baru untuk Chrome. Sebuah Extention yang membuat seseorang dengan menggunakan sebuah komputer bisa melakukan remote control terhadap komputer lainnya yang berada di dalam sebuah jaringan.